Description
Waktu yang tepat untuk menyambut kemeriahaan the year of the earth pig dalam balutan rasa suka cita bersama dengan Kuningan City dalam rangkaian CHINOISERIE CHIC. Membuka awal tahun baru ini dengan semangat tinggi, tak lengkap rasanya jika Kuningan City tidak memberikan pengalaman berbelanja serta deretan event berkualitas. Tidak lupa Kuningan City juga memberikan ragam fasilitas, salah satunya adalah dengan me-launching layanan terbaru yaitu Share Car, yaitu layanan sewa mobil yang dapat memudahkan pelanggan setia Kuningan City Mall dalam beraktivitas tanpa harus repot mencari penyewaan mobil, cukup dengan klik dan download aplikasinya di appstore and playstore, sewa mobil dari Kuningan City Mall menjadi lebih mudah. Recharge Bar Powerbank merupakan vending machine otomatis yang berada di beberapa lantai Kuningan City Mall, kapan pun customer ingin membutuhkan Power Bank untuk charger, layanan ini tersedia di Kuningan City Mall yang menjadi fasilitas penunjang untuk pelanggan setia. “Kami senantiasa memberikan new experience, program menarik dan diskon bagi pengunjung dan pelanggan setia Kuningan City Mall” Ujar Fari Setiadji Marketing Communications Manager Kuningan City Mall.
#KCEXPERIENCE : URBAN CLAW
Satu wahana yang sudah tidak asing di mata pelanggan setia Kuningan City. Urban Claw dapat ditemui di area Ground Floor Kuningan City Mall. Tak akan sulit mencari Urban Claw karena wahana permainan ini memiliki tinggi 6 meter sehingga menjadi daya tarik tersendiri di Kuningan City Mall. Telah dimulai sejak tanggal 10 Agustus 2018, Urban Claw kali ini kembali hadir dalam periode Chinoiserie Chic dengan hadiah-hadiah yang semakin beragam, seperti XXI Voucher, Outback Steakhouse Voucher, Ace Hardware Voucher dan hadiah menarik lainnya. Untuk mendapatkan hadiah tersebut, customer cukup berbelanja minimal Rp250.000,- Untuk menjaga tingkat keamanan peserta yang bermain diberikan batasan berat badan, jadi tetap safety dan fun.
Khusus pada tanggal 15-17 Februari, ikuti permainan Urban Claw Special Ankpao dan dapatkan Samsung Galaxy J6, Voucher Sofitel Nusa Dua Hotel, Samsonite Travel Bag, bagi customer yang beruntung.
#KCKUISINE : GO FOOD FESTIVAL x KUNINGAN CITY
Ini dia momen tepat bagi para pecinta kuliner untuk memanjakan lidah sepanjang hari di area GO-FOOD FESTIVAL. Layaknya sebuah festival, GO-FOOD FESTIVAL menyuguhkan bermacam kegiatan menarik yang melibatkan pengunjung untuk berinteraksi langsung. Beberapa kegiatan yang akan berlangsung antara lain Food Eatery, Movie Screening, Live Music dan Fun Competitions yang berlokasi di area Rock Garden lantai UG Kuningan City. Satu hal yang tak boleh terlewatkan di GO-FOOD FESTIVAL adalah makanan, pengunjung akan dimanjakan di area Food Eatery dengan booth makanan yang terdiri lebih dari 30 merchant terbaik GO-FOOD Jakarta. Selain itu, jangan lewatkan penawaran spesial selama bulan Desember yaitu Kuningan City gift voucher senilai IDR 25.000 dengan pembayaran via GO PAY minimal transaksi Rp. 100.000,-
#KCKUISINE : GOCENG XI FA CAI
Tepat pada hari perayaan Imlek, yakni 5 Februari, Kuningan City memberikan penawaran super special untuk para customer untuk dapat menikmati Dimsum hanya dengan harga Rp5.000 saja! Penawaran akan dimulai pada pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB di tenant F&B berpartisipasi yaitu Hongkong Café, HK Dimsum, Ta Wan serta Sari laut Jala-Jala.
Adapun rangkaian event CHINOISERIE CHIC lainnya yaitu sbb:
TIBA-TIBA SUDDENLY REKAMAN, EFEK RUMAH KACA, 29 Januari 2019
Untuk kedua kalinya, Efek Rumah Kaca menggelar sebuah konser yang kali ini akan berkolaborasi dengan Vincent & Desta, Najwa Shihab, Kunto Aji, Danilla, Jason Ranti, Mondo Gascaro, Endah N Rhesa, Polkawars, Fluxcup dan masih banyak lagi, yang akan diselenggarakan di P7 Ballroom.
CSR WITH THE OVERTUNES, 2 Februari 2019
Kegiatan amal berbalut konser persembahan grup The Overtunes akan diselenggarakan di P7 Ballroom.
DEMOC(ART)SY, 16-17 Februari 2019
Sebuah acara yang ditujukan untuk kaum muda Jakarta untuk menyalurkan aspirasi sebagai gambaran masa depan Indonesia, di level 3.
INDONESIA COFFEE EVENT, 22-24 Februari 2019
Sebuah rangkaian kompetisi serta eksibisi kopi terbesar di Indonesia, akan diselenggarakan di Ground Floor, level 3.
JAKARTA HELMET EXHIBITION, 22-24 Februari 2019
Kembali hadir di Kuningan City, JHE siap menghadirkan pameran helm dan berbagai kebutuhan berkendara dengan kualitas terbaik.
Adapun rangkaian Sales Driven Program CHINOISERIE CHIC yaitu sbb:
K PASSPORT PAYDAY PROGRAM, 25th – 30th every month:
REDEMPTION CRAZY 25%
Tukarkan poin dan dapatkan diskon sebesar 25% untuk item-item pilihan seperti dari People’s Project, Bro.do, Batik Keris dan masih banyak lagi.
CRAZY 25K
Nikmati menu spesial dengan penawaran harga hanya Rp. 25.000,- untuk tenant Food & Beverage Kuningan City di tanggal 25 – 30 setiap bulannya bagi pengguna K Passport
CRAZY 50% CASHBACK
Nikmati PAYDAY Promo dengan 50% cashback dengan minimal pembelanjaan Rp. 200.000,- selama periode 25 – 30 setiap bulannya dan dapatkan hadiah menarik dari Kuningan City bagi pengguna K Passport.
CHEERS!